Selasa, 10 September 2019

Mengidentifikasi jenis-jenis kabel fiber optic

Mengidentifikasi Jenis-Jenis Kabel Fiber Optic

A.Karakteristik Kabel Fiber Optic
Teknologi komunikasi fiber optic ternyata cukup banyak jenis dan karakteristiknya. Jenis dan karakteristik ini akhirnya membuat jenis-jenis konektor,jenis kabel,jenis perangkat yang bervariasi pula. Hal ini dikarenakan perbedaan karakteristik juga membuat perbedaan cara kerja dan fitur-fitur yang dihasilkan.
Berdasarkan factor struktur dan property system transmisi yang sekarang banyak diimplementasikan,teknologi fiber optic terbagi atas kategori umum,yaitu:
1.     Singlemode fiber optic
a.    Dilihat dari factor propertiy system transmisinya,singlemode  adalah sebuah system transmisi data berwujud cahaya yang di dalamnya hanya terdapat satu buah indeks sinar tanpa terpantul yang merambat sepanjang media tersebut dibentang.
b.    Singlemode dapat membawa data dengan bandwidth yang lebih besar dibandingkan dengan multimode fiber optic,tetapi teknologi ini membutuhkan sumber cahaya dengan lebar spectral yang sangat kecil pula dan ini berarti sebuah system yang mahal. Singlemode dapat membawa data dengan lebih cepat dan 50 kali lebih jauh dibandingkan dengan multimode. Core yang digunakan yang digunakan lebih kecil dari multimode dengan demikian gangguan-gangguan di dalamnya akibat distorsi dan overlapping pulsa sinar menjadi berkurang. Inilah yang menyebabkan singlemode fiber optic menjadi lebih reliable,stabil,cepat,dan jauh jangkauannya.

2.    Multimode fiber optic
a.    Dilihat dari factor property system transmisinya,multimode fiber optic merupakan teknologi transmisi data melalui media serat optic dengan menggunakan beberapa buah indeks cahaya di dalamnya. Cahaya yang dibawanya tersebut akan mengalami pemantulan berkali-kali hingga sampai di tujuan akhirnya.
b.    Sinyal cahaya dalam teknologi multimode fiber optic dapat dihasilkan hingga 100 mode cahaya.
c.    Dilihat dari factor strukturalnya,teknologi multimode ini merupakan teknologi fiber optic yang menggunakan ukuran core yang cukup besar dibandingkan dengan singlemode. Ukuran core kabel multimode secara umum adalah berkisar antara 50 sampai dengan 100 mikrometer. Biasanya ukuran NA yang terdapat di dalam kabel multimode pada umumnya adalah berkisar antara 0,20 hingga 0,29. Dengan ukuran yang besar dan NA yang tinggi,maka terciptalah teknologi fiber optic multimode ini.

B. Kode Warna dan Pelabelan Kabel Fiber Optic
1.     Kode warna kabel fiber optic
a.    Ada beberapa tipe kabel fiber optic yang digunakan instalasi kabel fiber optic,diantaranya sebagai berikut.
2.    Path cord
a.    Path cord merupakan kabel fiber optic yang digunakan untuk kebutuhan panjang yang terbatas dalam menghubungkan 2 titik terminasi jaringan kabel optic. Terdapat 2 tipe path cord yang digunakan,yaitu yang menggunakan single fiber optic (simplex) dan yang menggunakan double fiber optic (duplex).


Tabel warna yang digunakan pada pelindung atau jaket patch cord
Warna Jaket
Keterangan
Orange
Multi-mode optical fiber
Aqua
OM3 or OM4 10 gig laser-optimized 50/125 micrometer muti-mode optical fiber
Violet
OM4 multi-mode optical fiber (some vendors)
Abu-abu
Outdate color code for muti-mode optical fiber
Kuning
Single-mode optical fiber
Biru
Sometimes used to designate polarization-maintaining optical fiber
 
Tabel warna yang digunakan pada konektor patch cord
Warna konektor
Arti Warna
Keterangan
Biru
Physical contact (PC), 0°
Umumnya digunakan pada single mode; beberapa pabrikan menggunakannya untuk mengatur polarisasi fiber optic.
Hijau
Angle polished (APC), 8°

Hitam
Physical contact (PC), 0°

Abu-abu,Kream
Physical contact (PC), 0°
Umumnya digunakan pada multi mode.
Putih
Physical contact (PC), 0°

Merah

High power optic. Kadang digunakan untuk menghubungkan external pump laser atau ramam pumps.

b)   Kabel multi-fiber
Identifikasi yang digunakan dalam Corning Cable System menggunakan standar EIA/TIA-598, “Optical Fiber Cable Color Coding”. EIA/TIA-598 menjelaskan skema identifikasi fiber,jaket fiber,fiber unit dan group dari fiber unit. Dengan menggunakan standar ini setiap fiber unit dapat diidentifikasi melalui daftar warna yang ada. Warna-warna tersebut dapat digunakan untuk menentukan urutan kabel.

3.    Urutan core kabel fiber optic berdasarkan warna
Secara umum,struktur kabel fiber optic terdiri dari Tube dan Fiber (atau       istilah umumnya di lapangan disebut dengan “core”). Pada Tube dan Core untuk  mengenali urutan diberi warna yang berbeda.
Sesuai dengan standard TIA/EIA-598 yang pakai secara internasional,digunakan 12 warna sebagai pengenal urutan,yaitu:
Tabel warna yang digunakan untuk urutan fiber pada kabel fiber optic
Nomor urut
Warna
Nomor urut
Warna
1
Biru
7
Merah
2
Orange
8
Hitam
3
Hijau
9
Kuning
4
Cokelat
10
Violet
5
Abu-abu
11
Pink

Tidak ada komentar:

Posting Komentar